INFO
  • MEMBIASAKAN YANG BENAR, BUKAN MEMBENARKAN YANG BIASA

SHOLAWATAN SECARA VIRTUAL DI PENDOPO KANTOR KEPALA DESA LANDOH

17 Juli 2021 Mas Bay Berita Desa Dibaca 447 Kali

Landoh, Meskipun kali ini tidak dilaksanakan secara keliling, sholawatan tetap dilaksanakan di pendopo kantor kepala desa Landoh, dan warga desa tetap ikut bisa bersholawatan meskipun secara virtual. Acara sholawatan dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Desa Landoh Mohammad Ali Maksum, beliau tampak khusyuk saat melantunkan sholawat.

Acara berlangsung kurang lebih selama 1 jam dimulai pada pukul 19.30 Wib dan diikuti oleh perangkat desa Landoh beserta beberapa anggota Badan Permusyawaratan Desa ( BPD ) dan beberapa tokoh masyarakat Desa Landoh.

Harapan diadakannya kegiatan seperti ini adalah memohon agar Desa Landoh dijauhkan dari segala marabahaya, wabah dan semoga seluruh warga desa diberikan kenikmatan, nikmat sehat, panjang umur, sukses baik didunia maupun diakhirat, kita hanya bisa berikhtiar dan berdoa, dengan melakukan sholawatan dan doa bersama setiap malam jum'at di mimbar Maqom Simbah Tauhid itu juga merupakan bentuk ikhtiar kita, kita memohon kepada Sang Pencipta agar do'a kita dapat terkabulkan, tutur Moh Nuril Huda.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar