INFO
  • MEMBIASAKAN YANG BENAR, BUKAN MEMBENARKAN YANG BIASA

BAKU HANTAM DI RW 03

19 Agustus 2020 Mas Bay Berita Desa Dibaca 636 Kali

Landoh, Warga di RW 03 berkumpul di lapangan voli dukuh jambean, pada hari selasa malam ( 18 Agustus 2020 ) ada baku hantam kata salah seorang warga. Memang suasana malam itu terasa cukup panas, ada apakah yang sebenarnya ?

Warga berduyun - duyun memadati lapangan voli di RW 03, kabarnya ada baku hantam disana, ternyata baku hantam yang dimaksud hanyalah sebuah perlombaan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 75 yakni lomba baku hantam dengan menggunakan alat guling atau sering disebut dengan istilah tinju guling. 

Tinju Guling sendiri adalah suatu kegaiatan hanya untuk acara hiburan semata, dimana dua orang duduk diatas sebuah  bambu dengan bersenjata guling, sehingga para peserta dituntut untuk bisa menahan keseimbangan dan harus bisa menjatuhkan lawannya untuk bisa dinyatakan sebagai pemenang. 

Peserta sendiri ada 20 lebih peserta yang ikut lomba dalam tinju guling, mulai usia remaja bahkan salah satu ada yang dewasa juga, yaitu bapak Karyono selaku ketua RT 03 RW 03 juga tidak mau ketinggalan ikut meramaikan. Acara yang dimulai setelah isya' sampai sekitar 21.00 WIB berjalan sangat seru, lucu dan menegangkan.

setelah berjalan sekira 1 jam setengah, akhirnya mendapatkan juara 1, 2 dan 3, ketiga juara tersebut adalah Iwan sebagai juara 1, kemuadian Dimas dan Feri sebagai juara 2 dan 3. ( Mz Bay )

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar